PARBOABOA – Sutradara Zack Snyder bekerja sama dengan Netflix untuk membuat kembali film bergenre zombie. Setelah suskses dengan film Army Of The Dead dirilis di Netflix pada awal 2021. Snyder akan membuat franchiese yang diberi tajuk 'Army Of The Dead' Universe.
Zack Snyder dikenal sebagai sutradara yang membuat film-film horor monster dan zombie. Setelah film monsternya Dawn Of The Dead sukses di pasaran, sutradara itu membuat Army Of The Dead yang rupanya awal dari rencana Snyder untuk sebuah waralaba besar. Disebut-sebuat Army 'Army Of The Dead' Universe bakalan menjadi franchise yang berkelanjutan dengan seri film berikutnya baik itu sekuel maupun prekuelnya.
Cita-cita Zack Snyder ternyata didukung Netflix yang siap untuk memperluas alam semesta Army Of The Dead menjadi 'Army Of The Dead' Universe. Netflix memastikan beberpa proyek film Zack Snyder sedang dalam pengembangan yang lebih banyak lagi.
Sebagai film kedua dari Army Of The Dead di alam universe yang sama, Army Of Thieves adalah film yang berdiri sendiri yang banyak hubungan yang diciptakan dengan Army Of The Dead. Justru, Army Of Thieves adalah cerita perampokan yang cukup lengkap yang hanya menyebutkan beberapa kiamat zombie.
Film Selanjutnya setelah Army Of Thieves yang juga akan tayang di Netflix adalah film yang akan digarap dalam proyek selanjutnya. Film itu adalah serial prekuel anime yang dikenal dengan Army Of The Dead: Lost Vegas. Prekuel film itu akan dirilis pada awal 2022. Serial ini akan dibuat enam episode dan sedang dalam tahap produksi.
Zack Snyder juga telah mengonfirmasi bahwa saat ini dia sedang mengembangkan Army Of The Dead 2. Dia mengungkapkan bahwa sekuelnya akan berjudul Planet Of The Dead. Nantinya di film Army Of The Dead 2: Planet Of The Dead, dia ingin menceritakan wabah zombie yang telah dicapai pada skala global setelah Army Of The Dead berakhir.
Alur cerita yang disuguhkan Zack kemungkinan akan mengeksplorasi karakter milik Omari Hardwick, Vanderohe. Pasalnya, dalam ending Army Of The Dead, ia terlihat kabur naik pesawat dengan uang rampokan di Las Vegas. Nahasnya, Vanderohe nggak menyadari kalau tubuhnya sudah tergigit Alpha Zombie. So, pengeboman besar di Las Vegas akan berakhir sia-sia.
Editor: -