parboaboa

3 Surat yang Mengandung Kalimat Amaluna Amalukum, Lengkap dengan Arti dan Hikmahnya

Ratni Dewi Sawitri | Islam | 12-07-2023

Amaluna Amalukum (Foto: Parboaboa/Ratni)

PARBOABOA - Amaluna amalukum artinya bagi kami amalan kami, bagi kamu amalan kamu. Kalimat ini berasal dari Bahasa Arab dan terdapat dalam surat yang ada di Al-Quran. Surat-surat tersebut berisi tentang toleransi dalam keimanan dan ibadah. 

Amaluna amalukum juga sering digunakan sebagai hujjah untuk menghentikan sebuah perdebatan yangg terjadi antara sesama umat muslim maupun umat muslin dan non muslim. 

Lantas, Amaluna amalukum artinya apa? Dan kalimat tersebut terdapat dalam surat apa saja? Berikut Parboaboa akan menjelaskan hal tersebut secara mendalam. Simak, ya.

Arti Amaluna Amalukum

Amaluna amalukum (Foto: Parboaboa/Ratni)

Secara bahasa, amaluna amalukum artinya amalmu untukmu dan amalku untukku. Secara lengkap kalimat tersebut berbunyi amaluna walakum amalukum. Kalimat tersebut merupakan penggalan ayat beberapa surat Al-Quran, salah satunya terdapat dalam surat Al-Baqarah ayat 139.

Allah berfirman:

قُلۡ اَ تُحَآجُّوۡنَـنَا فِى اللّٰهِ وَهُوَ رَبُّنَا وَرَبُّکُمۡۚ وَلَنَآ اَعۡمَالُـنَا وَلَـكُمۡ اَعۡمَالُكُمۡۚ وَنَحۡنُ لَهٗ مُخۡلِصُوۡنَۙ

Bacaan latin: "Qul atuhaaajjuunanaa fil laahi wa Huwa Rabbunaa wa Rabbukum wa lanaa a'maalunaa wa lakum a'maalukum wa nahnu lahuu mukhlisson."

Artinya: "Katakanlah (Muhammad), "Apakah kamu hendak berdebat dengan kami tentang Allah, padahal Dia adalah Tuhan kami dan Tuhan kamu. Bagi kami amalan kami, bagi kamu amalan kamu, dan hanya kepada-Nya kami dengan tulus mengabdikan diri."

Dalam ayat tersebut, menggambarkan perdebatan orang Yahudi dan Nasrani terhadap kaum muslim tentang keesaan Allah SWT. Menurut tafsir Kemenag, ayat tersebut masih berkaitan dengan ayat 135.

Dalam Surat Al-Baqarah ayat 135, orang-orang Yahudi dan Nasrani mengajak umat muslim untuk sesat bersama mereka. Mereka berkata, "Jadilah kamu penganut Yahudi atau penganut Nasrani, niscaya kamu mendapat petunjuk."

Namun, Nabi Muhammad SAW membantahnya dan beliau diperintahkan untuk berkata, "Tidak! Kami tidak akan mengikutimu! Tetapi kami mengikuti agama Nabi Ibrahim yang lurus dan dia tidak termasuk golongan orang yang mempersekutukan Tuhan."

Kemudian, pada ayat 139, Nabi Muhammad diperintahkan untuk mendebat kaum Yahudi dan Nasrani dengan menjelaskan bahwa Allah adalah Tuhan semua umat.

Umat Nabi Muhammad, kaum Yahudi, juga orang Nasrani sama-sama menyembah-Nya dan tidak bisa menghindar dari ketetapan-Nya.

Namun, jika mereka bersikukuh mempersatukan Allah, maka mereka sendirilah yang akan mempertanggungjawabkan kesyirikan itu di akhirat kelak. Karena pada akhirnya, amal ibadah adalah urusan masing-masing individu dengan Tuhannya.

Amaluna Amalukum Arab, Latin dan Artinya

Arti amaluna amalukum (Foto: Parboaboa/Ratni)

Amaluna amalukum artinya bahasa Arab : لَنَا أَعْمَالُنَا وَلَكُمْ أَعْمَالُكُمْ

Artinya : Bagi kami amalan kami, dan bagi kamu amalan kamu.

Surat Al-Quran yang Terdapat Amaluna Amalukum

Menurut Ustad Abu Ismail Muslim Al-Atsari, terdapat tiga ayat dalam Al-Quran sebagai sumber hukum Islam yang menuliskan kalimat amaluna amalukum artinya, yaitu sebagai berikut:

1. Surat Al-Baqarah Ayat 139

قُلْ أَتُحَاجُّونَنَا فِي اللَّهِ وَهُوَ رَبُّنَا وَرَبُّكُمْ وَلَنَا أَعْمَالُنَا وَلَكُمْ أَعْمَالُكُمْ وَنَحْنُ لَهُ مُخْلِصُونَ

Artinya: Katakanlah: “Apakah kamu memperdebatkan dengan kami tentang Allâh, padahal Dia adalah Rabb kami dan Rabb kamu; bagi kami amalan kami, dan bagi kamu amalan kamu dan hanya kepada-Nya kami mengikhlaskan hati. [Al-Baqarah/2: 139]

2. Surat Al-Qashash Ayat 55

وَإِذَا سَمِعُوا اللَّغْوَ أَعْرَضُوا عَنْهُ وَقَالُوا لَنَا أَعْمَالُنَا وَلَكُمْ أَعْمَالُكُمْ سَلَامٌ عَلَيْكُمْ لَا نَبْتَغِي الْجَاهِلِينَ

Artinya : Dan apabila mereka mendengar perkataan yang tidak bermanfaat, mereka berpaling darinya dan mereka berkata: “Bagi kami amal-amal kami dan bagimu amal-amalmu, kesejahteraan atas dirimu, kami tidak ingin bergaul dengan orang-orang jahil”. [al-Qashshash/28: 55]

3. Surat Asy-Syura Ayat 15

فَلِذَٰلِكَ فَادْعُ ۖ وَاسْتَقِمْ كَمَا أُمِرْتَ ۖ وَلَا تَتَّبِعْ أَهْوَاءَهُمْ ۖ وَقُلْ آمَنْتُ بِمَا أَنْزَلَ اللَّهُ مِنْ كِتَابٍ ۖ وَأُمِرْتُ لِأَعْدِلَ بَيْنَكُمُ ۖ اللَّهُ رَبُّنَا وَرَبُّكُمْ ۖ لَنَا أَعْمَالُنَا وَلَكُمْ أَعْمَالُكُمْ ۖ لَا حُجَّةَ بَيْنَنَا وَبَيْنَكُمُ ۖ اللَّهُ يَجْمَعُ بَيْنَنَا ۖ وَإِلَيْهِ الْمَصِيرُ

Artinya : "Oleh karena itu, serulah (mereka kepada agama ini) dan tetaplah [istiqamahlah] sebagai mana diperintahkan kepadamu dan janganlah mengikuti hawa nafsu mereka dan katakanlah: “Aku beriman kepada semua kitab yang diturunkan Allâh dan aku diperintahkan supaya berlaku adil di antara kamu. Allâh-lah Rabb kami dan Rabb kamu. Bagi kami amal-amal kami dan bagi kamu amal-amal kamu. Tidak ada pertengkaran antara kami dan kamu, Allâh mengumpulkan antara kita dan kepada-Nyalah kembali (kita)”. [Asy-Syura/42: 15]

Hikmah Kalimat Amaluna Amalukum

Berikut ini hikmah dari kalimat Amaluna amalukum artinya adalah sebagai berikut:

1. Ajakan untuk bertoleransi antar umat beragama.

2. Menghargai keyakinan orang lain untuk memeluk agam yang mereka yakini.

3. Menghindarkan kita dari sifat yang kurang baik, seperti menghina orang lain, serta berbuat adil terhadap sesama pemeluk agama.

4. Terhindar dari perilaku yang mendekatkan pada perbuatan syirik.

5. Mengajarkan toleransi antar umat beragama.

Nah, itulah penjelasan singkat tentang Amaluna amalukum artinya yang merupakan sebuah istilah dalam bahawa Arab yang menjelaskan tentang toleransi antar umat beragama. Semoga penjelasan ini bermanfaat ya.

 

Editor : Sari

Tag : #al quran    #amaluna amalukum    #islam    #amaluna amalukum artinya    #hikmah amaluna amalukum   

BACA JUGA

BERITA TERBARU