Disporabudpar Pematang Siantar Bingung Menentukan Tempat Penyelenggaraan PON 2024

Spanduk dalam penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Wilayah Sumut-Aceh di Pelataran Disporabudpar Pemko. (Foto: PARBOABOA/Putra)

PARBOABOA, Pematang Siantar- Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) Pemerintah Kota (Pemko) Pematang Siantar masih bingung menetapkan tempat penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Wilayah Sumut-Aceh.

Kepala Disporabudpar Pemko Pematang Siantar, Kusdianto mengatakan, Gelanggang Olahraga (GOR) di Jalan Merdeka Kelurahan Pardomuan Kecamatan Siantar Timur, Kota Pematang Siantar sudah diajukan sebagai lokasi untuk cabang olahraga (cabor) kickboxing saat PON XXI 2024, namun ada kendala karena tempat tersebut masih tahap revitalitasi bangunan. 

"Besok kami akan ke Medan untuk membahas ini lebih lanjut," katanya kepada Parboaboa saat dijumpai di kantornya, Rabu (29/03/2023).

Kusdianto menjelaskan, pihaknya belum bisa menentukan tempat alternatif jika pada akhirnya GOR yang sedang direvitalisasi tidak selesai sampai waktu yang ditentukan.

Ia menambahkan, dalam penunjukkan tempat venue alternatif juga dapat menunjang fasilitas lainnya, seperti tempat peristirahatan atlet, rekam medis, dan lokasi di pusat kota, agar memudahkan mobilitas keberangkatan dan kepulangan atlet ke penginapan. 

"Sebenarnya di situ (GOR) tempat strategisnya, karena bisa menampung volume penonton dengan banyak, di Siantar belum ada tempat seperti itu," ucapnya.

Dilanjutkannya, kedatangan mereka ke Medan akan berkoordinasi dengan Disporasu, panitia besar (PB) PON XXI 2024 Wilayah Sumut, dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumatra Utara (Sumut), Pemerintah Kota (Pemkab) Pematang Siantar dan pihak pengembang GOR, yaitu PT Suryatama Mahktoa Kencana untuk memecahkan masalah tersebut.

Editor: RW
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS