parboaboa

Thomas Cup 2022: Ginting Kembali Kalah, Indonesia Bantai Thailand 4-1

Rini | Olahraga | 10-05-2022

Kevin Sanjaya/Bagas Maulana di Thomas Cup 2022 (dok Humas PP PBSI)

PARBOABOA, Pematangsiantar - Penyisihan kedua Thomas Cup 2022 digelar hari ini, Selasa (10/5). Indonesia akan berhadapan dengan tim tuan rumah, Thailand.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, tim Merah Putih berhasil menunjukkan hasil yang sangat memuaskan, meskipun tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kembali dipecundangi lawan.

Pada laga sebelumnya saat berhadapan dengan tim Singapura, Ginting menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang gagal menyumbangkan skor kemenangan setelah dikalahkan Loh Kean Yew. Hal yang sama kembali terjadi di penyisihan kedua yang berlangsung hari ini.

Berhadapan dengan Kunlavut Vitidsarn, Ginting takluk setelah rubber game dengan skor akhir 12-21, 21-15, 9-21. Dengan demikian, Thailand sukses unggul 1-0 atas Indonesia.

Namun keadaan dengan cepat berbalik. Wakil kedua Indonesia yang turun dalam turnamen ini adalah pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Berhadapan dengan pasangan Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Nanthakarn Yordphaisong, Hendra/Ahsan mengantongi kemenangan setelah rubber game dengan skor akhir 21-12, 26-28, 21-11.

Setelah menyamakan skor menjadi 1-1, Jonathan Christie wakil ketiga Indonesia berhasil mengalahkan Kantaphon Wangcharoen dalam dua babak langsung dengan skor akhir 22-20, 21-16, sehingga Indonesia menjadi unggul 2-1 atas Thailand.

Pertandingan selanjutnya mempertemukan Kevin Sanjaya/Bagas Maulana dengan ganda putra Thailand Peeratchai Sukphun Pakkapon Teeraratsakul. Duet perdana Kevin/Bagas dikemas dengan kemenangan dalam dua babak langsung dengan skor 24-22, 21-11.

Wakil Indonesia yang terakhir bertanding di penyisihan kedua Thomas Cup 2022 ini adalah tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito.

Shesar berhasil membantai Sitthikom Thammasin dalam duel dua babak dengan skor akhir 21-19, 21-14

Dengan demikian pertandingan tim putra Merah Putih melawan tim putra Thailand ini ditutup dengan kemenangan Indonesia dengan skor akhir 4-1.

Selain itu, Indonesia telah memastikan satu tiket menuju babak perempat final Thomas Cup 2022, setelah mengantongi dua poin dari dua pertandingan yang telah dilakoni.

Korea Selatan menjadi saingan Indonesia untuk menjadi juara Grup A Thomas Cup 2022. Untuk menentukan pemegang tahta, Indonesia akan bertarung melawan Korea Selatan pada Rabu (11/5).

Editor : -

Tag : #thomas cup    #bulu tangkis    #olahraga    #indonesia vs thailand    #anthony ginting    #jonathan christie    #hendra ahsan    #kevin bagas   

BACA JUGA

BERITA TERBARU