parboaboa

Waspadai Hujan Lebat dan Angin Kencang di Sumut, Ini Penjelasan BMKG!

Wenti Ayu | Daerah | 25-12-2023

BMKG memprakirakan bahwa cuaca di Sumut dalam dua hari ke depan menunjukkan potensi hujan ringan di pagi hari. (Foto: Istock/Maxiphoto)

PARBOABOA, Medan - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan kepada masyarakat terkait potensi banjir di beberapa wilayah Sumatra Utara (Sumut) akibat hujan lebat dalam beberapa hari mendatang.

Menurut Prakirawan BMKG Wilayah I Medan, Endah Paramita, masyarakat perlu waspada terhadap hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di sebagian wilayah Sumut, seperti lereng barat, lereng timur, dan pegunungan.

Selain itu, BMKG memprakirakan bahwa cuaca di Sumut dalam dua hari ke depan menunjukkan potensi hujan ringan di pagi hari.

Sementara siang dan sore berawan dengan potensi hujan ringan hingga lebat di beberapa daerah seperti Simalungun, Pematang Siantar, Langkat, Medan, Karo, Dairi, dan lainnya.

Pada malam hari, potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang dapat terjadi di sebagian wilayah Sumatera Utara. Bahkan, dini hari juga berpotensi hujan ringan di beberapa wilayah seperti Labuhanbatu, Padang Sidempuan, dan sekitarnya.

Adapun suhu udara rata-rata berkisar antara 16–31 derajat celcius, dengan kelembapan udara mencapai 60–95 persen. 

Sementara angin berhembus dari timur laut-tenggara dengan kecepatan 10-30 km per jam.

Dengan demikian, masyarakat diharapkan tetap waspada dan mengambil langkah antisipasi terhadap potensi bencana hidrometeorologis seperti banjir dan longsor. 

Editor : Wenti Ayu

Tag : #cuaca    #hujan    #daerah    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU